Staycation di Richie The Farmer Sentul Bogor

Staycation di Richie The Farmer Sentul Bogor menjadi pilihan yang tepat untuk tempat bersantai bersama keluarga dan sahabat terdekat menghabiskan akhir pekan. Jaraknya yang tidak jauh dari Jakarta hanya sekitar 45 - 60 menit perjalanan menggunakan kendaraan menjadi pilihan yang tepat untuk liburan menjauh dari rutinitas. Staycation di Richie The Farmer Sentul Bogor Kebetulan beberapa waktu lalu, saya dan sahabat sahabat merencanakan berlibur bersama. Mengingat sejak pandemi tahun 2020 lalu kami jarang pergi liburan bersama. Bukan jadwal rutin liburan bareng siy, tapi kebetulan saat itu ada salah satu sahabat kami dari Banyuwangi yang berkunjung ke Jakarta. Jadi sekalian kami adakan temu kangen untuk staycation bareng. Pemandangan di Richie The Farmer Agak susah juga mencari tempat menginap yang bisa menampung lebih dari dua puluh orang dalam satu tempat. Harap maklum ya namanya udah emak emak kan, kalau liburan anggota keluarga (anak dan suami) harus ikutan donk. Maka jadil...